Seekor monyet tampak berjalan sangat lesu, ternyata sudah beberapa hari ini tidak menemukan makanan untuk dimakan. tentu saja monyet itu sangat kelaparan.

Setelah beberapa waktu berkeliling mencari makanan di hutan, akhirnya monyet ini menemukan sebuah pohon pisang, dan di puncak pohon itu ada bebrapa pisang yang sudah matang , dan siap untuk dimakan.
Ketika mulai memanjat, tiba tiba hujan sangat deras turun, dan menyebabkan pohon pisang itu jadi sangat licin. Berulang kali monyet itu mencoba memanjat tapi selalu saja terpleset dan jatuh.

Akhirnya monyet itu menyerah, dan rela menahankan laparnya dengan hanya memandang buah pisang dari bawah.

Pada saat bersamaan, lewatlah seekor monyet lainnya yang bertujuan mencari makanan. Melihat ada buah pisang yang sudah matang, monyet yang kedua ini langsung memanjat. dan hasilnya tetap sama, terpleset lagi, karena memang hujan belum juga reda. Sialnya, ketika monyet yang kedua ini terpleset, monyet yang pertama tertawa terbahak bahak, mengejeknya......
Dengan berat hati, monyet kedua ini pun menyerah dan bergabung dengan monyet pertama, hanya memandang buah pisang dari bawah, sambil menahan lapar.

Tidak berselang begitu lama, monyet ketiga lewat dan tujuannya juga sama, ingin mencari makanan. Monyet ini juga ingin memanjat pohon pisang itu. tapi apa yang terjadi? Monyet pertama dan kedua, menghalangnya, dan menceritakan kegagalannya kemarin.

"Udah lah, ga ada gunanya kau manjat itu, terpleset juga kau nanti. aku dulu selalu terpleset, buang buang tenaga kau. ga bisa kita dapat itu"..... begitulah bujuk kedua monyet itu...

Akhirnya, monyet ketiga ini tidak jadi mencoba memanjat pohon pisang, dan bergabung dengan monyet lainnya , hanya memandang buah pisang dari bawah, sambil menahan lapar.
Beberapa saat kemudian, monyet ke empat lewat dari tempat itu, dan melihat buah pisang itu. monyet itu kemudian mencoba memanjat, . namun, sebelum memanjat, seperti biasa, monyet pertama,kedua dan ketiga kembali mencrtitakan kegaagalannya,

"Udahlah, kami aja bertiga gagal kog, ngapain kau buang buang tenaga manjat pohon itu, kata monyet kedua".....

Tapi monyet ke empat ini, tidak mudah percaya, dia tetap mencoba memanjat pohon pisang itu. anda tau apa yang terjadi? ya benar, monyet keempat ini berhasil memanjat dan makan pisang sepuasnya....

Mengapa? karena hujan sudah berhenti, dan pohon pisang tidak licin lagi..........

Teman teman, dalam hidup kita. kita sering menjumpai watak watak MONYET disekeliling kita.....
Apapun ceritanya, kita perlu mencoba, karena sering kali peruntungan, waktu dan nasib kita tidaklah sama. ini hanya masalah kerja keras, pantang menyerah, dan coba lagi terus....

Jika anda menemukan watak yang sama seperti watak monyet diatas, langsung katakan, DIAM KAU MONYET T T T T.... :D :D

MARI TERUS MENCOBA MERAIH BEASISWA STUDI LANJUT, JANGAN MUDAH MENYERAH. COBA TERUS, COBA LAGI, ....

JANGAN DENGARKAN MONYET MONYET MENGGAGALKANMU!!!!

MINIMAL TAIWAN, MAKSIMAL EROPA DAN AMERIKA !!!!!!!!!!

SALAM HANGAT DARI KAOHSIUNG, TAIWAN....

Facebook : Beasiswa Taiwan
Instagram : Beasiswa Taiwan
Twitter : Beasiswa Taiwan
Wa: 0877 1388 1007